Nova Harivan Paloh Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Pesta Rakyat dan Bazar UMKM

Minggu, 17 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Nova Harivan Paloh, SE., MM, menggelar Pesta Rakyat dan Bazar UMKM yang berlangsung meriah di kawasan Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Acara yang dipenuhi nuansa kebersamaan ini menghadirkan lomba khas 17 Agustus, mulai dari panjat pinang yang paling dinanti warga hingga bazar UMKM yang menampilkan beragam produk lokal.

Ratusan warga dari berbagai kalangan, mulai anak-anak, remaja hingga orang tua, tampak antusias mengikuti kegiatan. Nova Harivan Paloh yang juga Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga DPP NasDem sekaligus Ketua Garda Pemuda NasDem DPW DKI Jakarta, hadir langsung membuka acara dengan penuh semangat dan menyapa warga dengan kehangatan.

“Peringatan Hari Kemerdekaan adalah momen untuk menghidupkan kembali rasa persatuan dan kebersamaan. Lewat panjat pinang, kita menumbuhkan sportivitas dan semangat juang, sementara bazar UMKM menjadi wadah penguatan ekonomi lokal,” ujar Nova.

Puncak kemeriahan terjadi saat lomba panjat pinang digelar. Pohon pinang yang tinggi dihiasi hadiah menarik seperti sepeda listrik, Smart TV 40 inci, peralatan elektronik, hingga perlengkapan rumah tangga. Sorak-sorai penonton mengiringi perjuangan para peserta, menciptakan suasana hangat penuh tawa.

 

Di sisi lain, bazar UMKM mendapat sambutan hangat masyarakat. Berbagai produk kuliner dan kerajinan lokal dipamerkan, menjadi ajang promosi sekaligus dukungan nyata bagi pelaku usaha kecil menengah di Jagakarsa.

Nova menegaskan, kegiatan seperti ini akan terus digalakkan bukan hanya untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga mempererat silaturahmi antarwarga, menumbuhkan solidaritas, serta menguatkan rasa cinta tanah air.

“Semangat kemerdekaan harus hidup setiap hari, bukan hanya pada tanggal 17 Agustus. Mari kita terus menjaga kebersamaan, saling mendukung, dan membangun lingkungan yang harmonis dan sejahtera,” pungkasnya.

 

Penulis : Redaksi

Berita Terkait

Gempa Situbondo, BMKG: Kedalaman 14 Km, Magnitudo 2,6
Ketua PKDI Sumenep Dukung Terobosan Pemkab Sumenep, Pastikan Mobilitas Udara Jadi Pintu Emas Kebangkitan Ekonomi
Mulai Oktober, Bandara Trunojoyo Jadi Pintu Baru Umroh dan Wisata Mancanegara
Bakesbangpol Sumenep Gelar Maulid Nabi, Tumbuhkan Kepedulian dan Semangat Pengabdian
Adakan Ngaji Design, FKMSB Surabaya Fokus Gandeng Kader Melek Digital
We Are One, We Are Together, Perayaan 7 Tahun Komunitas Srikandi 7085 Penuh Energi Positif
HUT RI ke-80 Paling Berkesan, Myze Hotel Sumenep Sukses Hadirkan Kebersamaan dan Kreativitas Lokal
Ketua Laskar Prabowo 08: Mari Rawat Persatuan, Jangan Biarkan Duka Affan Memecah Bangsa

Berita Terkait

Rabu, 1 Oktober 2025 - 21:38 WIB

Gempa Situbondo, BMKG: Kedalaman 14 Km, Magnitudo 2,6

Sabtu, 27 September 2025 - 22:07 WIB

Ketua PKDI Sumenep Dukung Terobosan Pemkab Sumenep, Pastikan Mobilitas Udara Jadi Pintu Emas Kebangkitan Ekonomi

Sabtu, 27 September 2025 - 21:27 WIB

Mulai Oktober, Bandara Trunojoyo Jadi Pintu Baru Umroh dan Wisata Mancanegara

Sabtu, 20 September 2025 - 08:27 WIB

Bakesbangpol Sumenep Gelar Maulid Nabi, Tumbuhkan Kepedulian dan Semangat Pengabdian

Selasa, 16 September 2025 - 15:35 WIB

Adakan Ngaji Design, FKMSB Surabaya Fokus Gandeng Kader Melek Digital

Berita Terbaru