Dandim Sumenep Komitmen Dorong Sektor Pertanian sebagai Tulang Punggung Ekonomi Daerah 

Kamis, 8 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep – Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi, S.I.P.,M.Han menghadiri acara halal bihalal perkumpulan petani Sumekar bertempat di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Kamis (08/05/2025).

Acara digelar oleh Pemkab Sumenep dalam upaya membangun Sumenep bersama petani mewujudkan ketahanan pangan.

Acara tersebut dihadiri Bupati Sumenep H. Achmad Fauzi Wongsojudo, S.H.,M.H., Wakil Bupati Sumenep, sejumlah pejabat DKPP Sumenep, Camat, Kades, penyuluh lapangan, tokoh agama, tokoh masyarakat dan puluhan petani dari berbagai kecamatan.

Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi mengatakan untuk mencapai kemandirian pangan daerah atau swasembada pangan perlu sinergi dari semua pihak.

“Perlu sinergi yang kuat antara Pemerintah, penyuluh pertanian, para petani dan kami TNI sebagai pendamping dilapangan,” ucapnya.

Ia mengungkapkan untuk mencapai keberhasilan dalam produksi pangan seperti padi, butuh petani yang intelktual yaitu tidak hanya secara teknis namun juga bisa berinovasi berkaitan dengan peningkatan produksi padi.

Yoyok juga menegaskan komitmennya untuk terus mendukung sektor pertanian sebagai tulang punggung ekonomi daerah.

“Kita semua harus bersatu untuk terus meningkatkan produksi padi, sehingga harapannya wilayah Kabupaten Sumenep bisa swasembada pangan,” tutupnya.

Penulis : JS

Berita Terkait

Bupati Fauzi Puji Aksi Sosial Pengusaha Properti, Inspirasi Bagi Pelaku Usaha Lain di Sumenep  
Bupati Sumenep: Baznas Jawa Timur Wujudkan Gotong Royong Kemanusiaan untuk Pemulihan Pascagempa
Skandal Cinta Oknum Dokter di Puskesmas, Bupati Sumenep Siap Berikan Sanksi Tegas
BPBD Sumenep Pastikan Bantuan Korban Gempa Terdistribusi Merata Meski Bertahap
Usai Pendataan, Pemkab Sumenep Siap Tancap Gas Perbaiki Rumah Korban Gempa
Bupati Sumenep Pimpin Langsung Percepatan Penanganan Gempa
Kerja Keras Bersama Berbuah Hasil, Angka Kemiskinan di Sumenep Menyusut Drastis
Ketua PKDI Sumenep Dukung Terobosan Pemkab Sumenep, Pastikan Mobilitas Udara Jadi Pintu Emas Kebangkitan Ekonomi

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 12:21 WIB

Bupati Sumenep: Baznas Jawa Timur Wujudkan Gotong Royong Kemanusiaan untuk Pemulihan Pascagempa

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Skandal Cinta Oknum Dokter di Puskesmas, Bupati Sumenep Siap Berikan Sanksi Tegas

Jumat, 3 Oktober 2025 - 15:43 WIB

BPBD Sumenep Pastikan Bantuan Korban Gempa Terdistribusi Merata Meski Bertahap

Jumat, 3 Oktober 2025 - 14:38 WIB

Usai Pendataan, Pemkab Sumenep Siap Tancap Gas Perbaiki Rumah Korban Gempa

Rabu, 1 Oktober 2025 - 13:45 WIB

Bupati Sumenep Pimpin Langsung Percepatan Penanganan Gempa

Berita Terbaru